8 July 2021

SIMAK ALASAN DI BALIK PERPISAHAN BALI UNITED BASKETBALL DENGAN DANIEL WENAS

Salah satu pemain dari Bali United Basketball Club, Daniel Timothy Wenas resmi mengakhiri kontrak kerjasamanya dengan skuad Tridatu Warriors. Pemain kelahiran Jakarta, 29 tahun silam ini terpaksa harus melepaskan statusnya sebagai bagian dari armada Aleksandar Stefanovski.

Pemain dengan posisi shooting guard tersebut berencana melanjutkan kariernya di klub baru yang akan bertanding di kompetisi Asean Basketball League (ABL). Padahal, pemain yang sudah malang melintang di olahraga tangan ini menjadi harapan salah satu andalan skuad Tridatu Warriors untuk tampil di berbagai kompetisi bola basket di Indonesia.

“Ya, Daniel Wenas resmi mengakhiri kerja sama dengan Bali United Basketball. Ia mengekspresikan keinginan untuk main dengan tim dengan home base latihan di Jakarta supaya bisa lebih dekat dengan keluarganya. Untuk itu, kami bantu mencarikan solusi untuk Daniel. Kebetulan ada satu tim yang cocok yang berencana untuk mengikuti kompetisi ABL mendatang. Kami ucapkan good luck untuk Daniel di tim barunya,” ujar Presiden Bali United Basketball Club, Philmon Tanuri.

Daniel Wenas bergabung dengan tim saat sesi perkenalan skuad Bali United Basketball Club hari Jumat (18/12) Desember tahun 2020 lalu. Ia datang bersama nama besar di bola basket nasional seperti Yerikho Tuasela, Ponsianus Nyoman Indrawan, Yosua, Lutfi Koswara, Tri Hartanto dan Surliyadin. Pada saat menjalani latihan persiapan tim di Bali, ia harus menepi karena mengalami cidera sehingga harus absen di kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2021 lalu.

Meskipun tidak dapat bersama-sama membela nama besar Bali United Basketball, pengalaman dan motivasi terbaik telah menjadi motivasi untuk pemain-pemain muda milik Tridatu Warriors. Tetap semangat dan sampai jumpa pada kesempatan lain, Daniel Wenas!

Related News


Tinggalkan Balasan