7 July 2022

SUKSES JADI PENGGAWA BALI UNITED BASKETBALL, BAGUS ARYA BAGIKAN PESAN KHUSUS UNTUK ALMAMATER

Salah satu pemain Bali United Basketball yang hadir dalam undangan Coaching Clinic di SMAN 2 Denpasar, Putu Bagus Arya Candra memberikan pesan khusus kepada adik-adik peserta yang hadir dalam acara pagi tadi. Pesan ini tentu sangat spesial, mengingat Momo, sapaan akrabnya ini berasal dari resman, julukan SMAN 2 Denpasar.

Bagus Arya Candra alias Momo juga merupakan jebolan tim basket SMA yang langganan berada di final setiap kali ajang kompetisi basket antar sekolah tahunan yaitu DBL di Bali. Mantan IBL Rookie Combine ini  memberikan pesan motivasi bagi para peserta coaching clinic dari tim basket SMAN 2 Denpasar tersebut.

"Buat adik-adik pemain basket dari SMAN 2 Denpasar, jika ingin menjadi pemain profesional harus lebih giat berlatih karena di Bali saat ini sudah ada tim Bali United Basketball,” ujar Bagus Arya.

Momo menjadi salah satu pemain perdana dari kehadiran Bali United Basketball pada akhir tahun 2020 lalu untuk tampil di kompetisi bola basket kancah nasional. Saat itu, Bagus Arya menjadi pemain rookie milik Tridatu Warriors bersama beberapa nama pemain muda jebolan DBL edisi Bali, seperti Winston Swenjaya, Putu Yudiantara, Reza Yohanes, Irvine Kurniawan, dan Wijanata Kesawa.

Apalagi kehadiran dua asisten pelatih lokal Bali mengisi pos kepelatihan Bali United. Coach Rusta yang notabene pelatih berpengalaman membawa SMAN 1 Denpasar mengoleksi trofi DBL area Bali dan juga Coach Teguh dengan segudang pengalaman sebagai pemain dan menjadi pelatih untuk SMA Soverdi yang tampil mengejutkan tahun terakhir ini sebagai pemilik trofi DBL Bali.

Momo menegaskan bila jika giat berlatih tentu ada peluang untuk menjadi bagian dari Tridatu Warriors di waktu mendatang.

“Kalau sudah giat berlatih, pasti ada peluang untuk dilihat oleh tim pelatih dan bisa bergabung dengan Bali United Basketball,” tutup Bagus Arya meyakinkan.

Bagus Arya dan rekan-rekan Tridatu Warriors lainnya tengah menjalani latihan fisik sambil menunggu pelatih kepala yang baru usai ditinggal oleh Aleksandar Stefanovski usai memimpin tim dua musim terakhir.

Related News


Tinggalkan Balasan