25 September 2022

DRAMATIS! BALI UNITED BASKETBALL AKUI KEUNGGULAN TIPIS SATRIA MUDA DALAM GIM PEREMPAT-FINAL SERI 4 IBL GOJEK 3X3

Bali United Basketball menjalani gim perempat-final IBL Gojek 3X3 Seri 4 Solo hari Minggu (25/9) ini.

Tridatu Warriors harus menghadapi perlawanan dari tim tangguh, Satria Muda Pertamina Jakarta.

Seperti dua pertemuan sebelumnya, gim kali ini berlangsung sama ketatnya. Kedua tim menyuguhkan permainan offensive yang tinggi.

Sayang, Surliyadin dkk harus mengakui keunggulan Satria Muda Pertamina Jakarta dengan skor akhir 18-21.

Pada dua menit awal, kedua tim sama-sama berbagi skor sama kuat 2-2.

Surliyadin berhasil membawa Bali United Basketball memimpin 4-2 berkat tembakan dua poinnya.

Tidak ingin ketinggalan, Rico Aditya juga melepaskan tembakan dua angka yang sukses masuk sehingga keunggulan bertambah menjadi 6-2 untuk Bali United Basketball.

Memasuki menit ketiga, Surliyadin kembali menceploskan tembakan dua angka dan membuat Tridatu Warriors menjauh dengan skor 8-2.

Enam menit tersisa, Sandy Ibrahim membuat Satria Muda menyamakan skor menjadi 9-9 berkat tembakan dua angkanya.

Kejar mengejar angka terus terjadi. Namun, tembakan dua angka Surliyadin dari sisi kanan lapangan kembali membuat Bali United Basketball memimpin 12-10.

Argus Sanyudy membuat Satria Muda menyamakan kedudukan menjadi 12-12.

Tiga menit tersisa, aksi berbalas tembakan dua angka terjadi.

Jason Christhoufer melepaskan tembakan dua angka membuat Bali United Basketball memimpin 16-15.

Tidak berselang lama, giliran Sandy Ibrahim membalas dari skema yang sama. Skor berubah menjadi 17-16 untuk Satria Muda.

Dua menit tersisa, Abraham Wenas kembali membuat Bali United Basketball menyamakan kedudukan menjadi 18-18 berkat tembakan dua angkanya.

Pemain bernomor punggung 6 itu kembali sukses memasukkan tembakan dua angka. Bali United Basketball berbalik unggul 20-18.

Sayang, keunggulan tersebut tidak berlangsung lama, sebab Sandy Ibrahim berhasil memasukkan dua tembakan bebas dan Satria Muda menyamakan skor menjadi 20-20.

Tersisa satu menit, Avan Seputra membuat Satria Muda memastikan kemenangan dengan skor akhir 21-20.

Hasil ini pun membuat langkah Bali United Basketball di IBL Gojek 3X3 Seri 4 Solo ini terhenti di babak perempat-final.

Tetap semangat Tridatu Warriors!

Related News


Tinggalkan Balasan