28 December 2022

IBL 2023 DIMULAI DI BALI, KOMINK INDRAWAN BAGIKAN MOMEN BERKESAN MAIN DI KANDANG SENDIRI

Ponsianus “Komink” Indrawan menyambut positif gelaran Indonesian Basketball League (IBL) 2023 yang memulai tip off-nya di Pulau Bali.

Center kawakan tersebut mengapresiasi langkah pihak penyelenggara yang kembali menunjuk Pulau Dewata menjadi tuan rumah kompetisi basket elit di Tanah Air ini.

Pasalnya, Bali terakhir kali menyelenggarakan pertandingan IBL adalah pada tahun 2018 silam, tepatnya seri tiga menggantikan Cirebon yang digelar pada 14 hingga 16 Desember.

Itu artinya sudah lebih dari empat tahun para pecinta bola basket di tanah Dewata absen menerima hiburan dari pebasket profesional idolanya.

Sejatinya, pada gelaran IBL 2022 lalu, Bali sempat masuk ke dalam daftar kota tuan rumah, lebih tepatnya pada seri enam.

Namun sayang, seri yang seharusnya digelar pada 24-30 Maret tersebut batal digelar akibat merebaknya virus Corona yang memaksa kompetisi kembali ke format bubble.

Berkaca dari hal tersebut, Komink dkk pun bersemangat untuk mengarungi musim ini khususnya menyuguhkan permainan terbaik di kandang sendiri.

"Sangat senang karena akhirnya IBL kembali ke Bali setelah sekian lama vakum di Bali. Semoga kami bisa memenuhi ekspektasi fans basket Bali," ujar Komink.

Lebih lanjut, kabar kembalinya Bali sebagai tuan rumah IBL membuat pebasket kelahiran Purwokerto ini bernostalgia.

Pasalnya, pemilik nomor punggung 13 ini sempat merasakan bermain di “rumah sendiri” sejak era NBL hingga masuk ke IBL.

Bali sendiri pernah menjadi tuan rumah ajang NBL antara lain pada musim 2011 dan 2014 di mana kala itu Komink berseragam Pelita Jaya Basketball.

Bermain di hadapan publik sendiri tentu semakin membuat dirinya bersemangat karena berbagai faktor, salah satunya adalah dukungan penuh langsung dari keluarga dan kerabat.

"Tentu saja bertanding disaksikan langsung oleh keluarga dan teman-teman dari kampung,” kenang Komink.

Menjelang dimulainya Seri 1 IBL 2023, kondisi fisik Komink sendiri masih diragukan untuk dapat tampil di atas lapangan.

Pasalnya, pebasket berusia 37 tahun ini masih menjalani proses pemulihan cedera lutut yang dideritanya sejak Maret lalu.

Semoga saja Komink dapat segera pulih dan kembali beraksi bersama Bali United Basketball musim ini!***

Related News


Tinggalkan Balasan