13 April 2025

IMPRESIF SEJAK AWAL, BALI UNITED BASKETBALL BERHASIL MENANG ATAS BORNEO HORNBILLS!

Bali United Basketball akhirnya berhasil meraih kemenangan setelah kekalahan beruntun yang diperolehnya beberapa game terakhir. 
 
Pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2024/25 yang berlangsung hari Minggu (13/4) sore tadi mempertemukan tuan rumah dengan Borneo Hornbills. 
 
Sempat tertinggal di quarter ketiga, tiga quarter lainnya berhasil dikuasai Xavier Cannefax dan kawan-kawan. 
 
Mengawali babak pertama berhasil ditutup dengan skor 26-22 dan 44-40. 
 
Kemudian di awal babak kedua sempat tertinggal 60-61 sebelum akhirnya quarter final berhasil mengunci kemenangan dengan skor 80-76. 
 
Pelatih kepala Bali United Basketball, I Gusti Rusta Wijaya memberikan komentar. 
 
"Kemenangan yang tidak mudah dan kami bersyukur bisa kontrol game dengan raih hasil positif. Kami kehilangan center Joshua Nurse di laga ini, tetapi perjuangan anak-anak luar biasa dan saya sebagai pelatih bangga atas kerja keras mereka di pertandingan," ungkap Coach Rusta. 
 
Perwakilan pemain, Ida Bagus Ananta Wisnu Putra turut juga memberikan komentar usai berakhirnya pertandingan. 
 
Gusnanta yang kerap disapa ini sukses menyumbang 12 poin untuk Tridatu Warriors.
 
"Ini menjadi kemenangan penting setelah kami mengalami kekalahan beruntun. Hasil positif ini membuka peluang kami untuk percaya diri di game berikutnya," jelas Gusnanta. 
 
Pekan berikutnya di game home, Bali United Basketball akan ditantang Kesatria Bengawan Solo dan Pelita Jaya Jakarta.***

Related News


Tinggalkan Balasan