30 December 2022
MIRIP SEPERTI ERA IBL SEBELUMNYA, KOMINK INDRAWAN BAGIKAN HAL POSITIF BERTAMBAHNYA JUMLAH GAME MUSIM INI
Pemain Bali United Basketball, Ponsianus “Komink” Indrawan menyampaikan pandangan tersendiri mengenai Indonesian Basketball League (IBL) 2023.
Center kawakan asli Bali ini mengomentari terkait perubahan yang terjadi pada musim ke-20 kompetisi basket elit nasional ini.
Di mana, sebagaimana diketahui bahwa IBL musim ini akan lebih ketat akibat adanya penambahan jumlah pertandingan dari sebelumnya 176 game menjadi 240 game pada babak reguler.
Tidak hanya itu, tahun ini juga sistem pertandingan sudah tidak membagi 16 tim kedua divisi lagi, melainkan kompetisi penuh.
Semakin spesial, IBL 2023 juga kembali mengelilingi sejumlah kota di Indonesia, tepatnya delapan tuan rumah setelah sebelumnya lebih banyak bubble akibat merebaknya pandemi Covid-19 pada tahun 2021 dan 2022 lalu.
Hal tersebut pun membuat Komink merespons positif sederet perubahan yang terjadi pada gelaran IBL kali ini.
Ditambah lagi menurut eks pebasket Pelita Jaya Bakrie ini, gebrakan baru tersebut menunjang perkembangan dan kemajuan seluruh tim.
Pasalnya, mau tidak mau masing-masing klub harus berjuang ekstra keras untuk bertahan mengarungi ketatnya kompetisi dan menjadi yang terbaik.
"Ini (perubahan dan penambahan game) kembali seperti IBL zaman dulu yang sampai 30-an game. Ini akan bagus untuk perkembangan masing-masing atlet dan kekompakan tim," ujar Komink.
Lebih lanjut, penambahan jumlah pertandingan ini sendiri membuat Bali United Basketball semakin gencar menyiapkan skuadnya.
Pasalnya, Komink dkk tentu harus memiliki kondisi fisik prima dan chemistry yang kuat satu sama lain agar mampu compete tahun ini.
Hal tersebut tentu di sisi lain menjadi tugas berat bagi tim pelatih untuk menyiapkan program latihan yang tepat dan efektif menyesuaikan dengan waktu yang tersedia.
"Ini tugas berat bagi coaching staff yang harus mengatur semua persiapan tim. Kami sebagai pemain selalu percaya dan siap untuk melakukan program apapun dari coach," tutup Komink.
Komink cs akan kembali melakukan latihan rutin untuk menatap IBL 2023 pada Jumat (30/12) di GOR Praja Raksaka, Pemogan, Denpasar.
Semoga dengan terus berlatih bersama, skuad Bali United Basketball semakin solid demi bisa berbicara banyak hingga menembus babak playoffs.*
Center kawakan asli Bali ini mengomentari terkait perubahan yang terjadi pada musim ke-20 kompetisi basket elit nasional ini.
Di mana, sebagaimana diketahui bahwa IBL musim ini akan lebih ketat akibat adanya penambahan jumlah pertandingan dari sebelumnya 176 game menjadi 240 game pada babak reguler.
Tidak hanya itu, tahun ini juga sistem pertandingan sudah tidak membagi 16 tim kedua divisi lagi, melainkan kompetisi penuh.
Semakin spesial, IBL 2023 juga kembali mengelilingi sejumlah kota di Indonesia, tepatnya delapan tuan rumah setelah sebelumnya lebih banyak bubble akibat merebaknya pandemi Covid-19 pada tahun 2021 dan 2022 lalu.
Hal tersebut pun membuat Komink merespons positif sederet perubahan yang terjadi pada gelaran IBL kali ini.
Ditambah lagi menurut eks pebasket Pelita Jaya Bakrie ini, gebrakan baru tersebut menunjang perkembangan dan kemajuan seluruh tim.
Pasalnya, mau tidak mau masing-masing klub harus berjuang ekstra keras untuk bertahan mengarungi ketatnya kompetisi dan menjadi yang terbaik.
"Ini (perubahan dan penambahan game) kembali seperti IBL zaman dulu yang sampai 30-an game. Ini akan bagus untuk perkembangan masing-masing atlet dan kekompakan tim," ujar Komink.
Lebih lanjut, penambahan jumlah pertandingan ini sendiri membuat Bali United Basketball semakin gencar menyiapkan skuadnya.
Pasalnya, Komink dkk tentu harus memiliki kondisi fisik prima dan chemistry yang kuat satu sama lain agar mampu compete tahun ini.
Hal tersebut tentu di sisi lain menjadi tugas berat bagi tim pelatih untuk menyiapkan program latihan yang tepat dan efektif menyesuaikan dengan waktu yang tersedia.
"Ini tugas berat bagi coaching staff yang harus mengatur semua persiapan tim. Kami sebagai pemain selalu percaya dan siap untuk melakukan program apapun dari coach," tutup Komink.
Komink cs akan kembali melakukan latihan rutin untuk menatap IBL 2023 pada Jumat (30/12) di GOR Praja Raksaka, Pemogan, Denpasar.
Semoga dengan terus berlatih bersama, skuad Bali United Basketball semakin solid demi bisa berbicara banyak hingga menembus babak playoffs.*